Kamis, 03 Januari 2013

Versi Teks Sword Art Online Episode 7 Bagian 1

Versi Teks Sword Art Online Episode 7 Bagian 1

Sebelumnya : Sword Art Online Episode 6

24 Juni 2024, Lantai 48, sebuah wilayah bernama Lindus, seorang perempuan berambut merah muda sebahu sedang mengasah pedangnya, di dalam suatu ruangan yang kelihatannya memang difokuskan untuk urusan senjata.

Selesai mengasahnya, gadis itu melihat ke pedang yang baru saja diasahnya. Begitu mengkilat, hingga bayangan wajahnya terpantul bagai cermin dari pedang tersebut.

Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com

"Yosh, dengan ini selesai" Ucapnya dan lalu memasukan pedang tersebut. Ternyata, pedang itu bukan miliknya. Gadis itu hanyalah bertugas mengasah pedang yang tak lain adalah milik Asuna. "Terimakasih, Lis" Asuna yang sejak tadi menunggu mengambil kembali pedangnya.

"Sama-sama" Sahut gadis berambut merah muda bernama Lisbeth itu dan kemudian bertanya, "Tapi ngomong-ngomong, apa hari ini kamu nggak ikut dengan tim penyelesai lantai di Guildmu?"

"..." Sejenak Asuna terdiam, kemudian menjawab, "Hari ini aku sedang cuti, karena aku sedang punya janji dengan seseorang"
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com

"Ooh ...
Jadi begitu ya" Lisbeth menatap curiga ke arah Asuna, terlebih setelah melihat sebuah anting ungu tergantung di telinga kanan Asuna.

"A-apa maksudmu?"

Percakapan mereka terpotong oleh bunyi sebuah lonceng. Asuna yang mendengar bunyi itu langsung bergegas, "Aku harus segera pergi!"

"Hmm, Asuna sudah mendapatkan orang yang berharga baginya ya" Ucap Lisbeth pelan-pelan.

"Eh? Apa kau mengatakan sesuatu?"

"Ah, tidak" Lisbeth menggelengkan kepala.
"Bukan apa-apa, semoga kencanmu lancar ya"

"Bu-bukan begitu kok!! Sampai jumpa ya" Asunapun pergi, keluar dari ruangan itu dan menutup pintu, meninggalkan gadis berambut merah muda itu sendirian.

Lisbeth sendiri, dan lalu ia melihat ke arah sebuah foto di dinding. Foto dirinya, serta tiga lelaki yang kelihatannya merupakan rekan-rekan guildnya.
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com

"Suatu saat nanti, mungkin aku juga ..."

Lizbeth's Smith Shop, toko pembuat pedang dimana Lisbeth berada, gadis itu masih bekerja. Sendirian, membuat pedang-pedang yang nantinya akan dijadikan senjata pertempuran.

"Ya, kurasa yang ini sudah lumayan" Ucap Lisbeth setelah menyelesaikan salah satu pedangnya.

Ding Dong ...
Bel pintu berbunyi, Lisbethpun menaruh pedang itu dan lalu membukakan pintu. Karena tak hanya membuat pedang, melayani pelanggan juga merupakan bagian dari pekerjaanku.

"Selamat datang di Lizbeth's Smits Shop!" Sapa gadis itu dengan senyum manisnya.

Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com

Ternyata yang datang berkujung adalah Kirito, "Anu, aku ingin memesan pedang buatan khusus" Ucap Kirito.

"..." Gadis itu menatap Kirito dengan pandangan meragukan, "Apa dia punya uang yang cukup?" Pikirnya dalam hati.

"Harga logam saat ini sedang naik ..."

"Tak usah khawatir dengan harganya" Ucap Kirito, "Saat ini aku ingin kau menempa pedang terbaik yang kau bisa"

"Meski dibilang begitu ...
Apa kau bisa beritahu pedang seperti apa yang kau mau?"

"Mmm, kalau begitu, bagaimana kalau pedang yang kurang lebih sekuat ini?" Kirito mengambil pedang yang sejak tadi di taruhnya dipunggung, dan lalu memperlihatannya ke gadis itu.
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com

Lisbeth menerima pedang itu dan ...
Kaget, Lisbeth sangat kaget, pedang itu jauh lebih berat dari yang ia kira.

"Elucidator ...
Sepertinya pedang ini merupakan senjata iblis di antara Monster Drop yang ada"

"Kau bisa membuatnya?" Kirito bertanya.

Gadis itu pikir-pikir dulu dan lalu mengambil sebuah pedang yang ada di dinding, "Bagaimana dengan ini? Ini adalah pedang terbaik yang pernah aku tempa" Tawar Lisbeth.

"Ku rasa terlalu ringan" Ucap Kirito setelah beberapa kali menebas-nebaskannya di udara.

"Itu karena aku menggunakan logam berjenis kecepatan"

"Apa aku boleh mengujinya sebentar?"

"Menguji apa?"

"Daya tahannya" Ucap Kirito, dan lalu bersiap untuk menebas pedang iblisnya.

"T-tunggu!! Jika kau melakukan itu, pedangmu akan hancur!!"

"Kalaupun begitu, biar aku atasi!" Kirito tak peduli dan menebaskannya. Akan tetapi, bukan pedangnya yang hancur, melainkan pedang yang digunakannya untuk menebas.
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com

"Aaaaaaa!!!!!!" Lisbeth berteriak histeris saat melihat ujung pedang terbaik yang ia ciptakan menghilang begitu saja. Buru-buru gadis itu lalu mengambil batang bagian bawah pedangnya yang tersisa, meratapinya sambil berkata, "Perbaikan ... Tidak, itu tak mungkin dilakukan"
Sword Art Online Episode 7 - Beelzeta.com

Bhrasss ...
Bagian itupun juga menghilang, lenyap menjadi cahaya.

Gadis berambut merah muda itu semakin galau, rebah untuk sesaat namun kemudian dengan cepat mencengkram leher baju Kirito, "Kenapa kau melakukannya!!?" Ia membentak Kirito.

"A-aku minta maaf!" Kirito menjawab dengan tampang tak bersalah, "Aku tak menyangka pedangmu akan hancur karena itu"

"Ja-jadi kau mau bilang pedangku itu lebih lemah dari yang kau kira!?"

"Aaa ..."

Berikutnya : Sword Art Online Episode 7 Bagian 2

Sumber : http://www.beelzeta.com

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More